Antusiasme Minat (Buku) Kesehatan Lingkungan





ANTUSIASME (BUKU) KESEHATAN LINGKUNGAN
.
Saya bersyukur atas respon positif dan antusias terhadap terbitnya #bukukesehatanlingkungan dari teman-teman HAKLI, Sanitarian, KLH,  Pemerhati Kesehatan Lingkungan, Masyarakat Umum, Guru-Dosen, dan  Mahasiswa Jurusan Kesehatan Lingkungan di wilayah seluruh Indonesia. Sehingga dalam hitungan minggu #bukukesehatanlingkungan tersebut sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
.
Mengapa saya menulis #bukukesehatanlingkungan ? Terus terang buku ini lahir atas kegelisahan saya dengan permasalahan kesehatan  lingkungan di berbagai daerah di Indonesia yang langsung maupun tidak langsung akan mempengaruhi derajat kesehatan masyarakat Indonesia.
.
Padahal saya menyakini dan semua yang permah belajar maupun mendapatkan informasi terkait kesehatan lingkungan akan mengatakan bahwa kunci untuk menyehatkan Indonesia itu syarat utamanya adalah kondisi lingkungan kita harus sehat. Seperti menyehatkan makanan, air bersih, limbah cair, limbah padat, limbah medis (B3), menyehatkan udara, kesehatan rumah dan binatang pengganggu.
.
Semoga lewat #bukukesehatanlingkungan ini ide seputar kesehatan lingkungan menjadi perhatian utama semua pihak dalam upaya menciptakan kondisi kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya masing-masing. Ide-ide dalam isi #bukukesehatanlingkungan ini hanya sekedar ide saja kalau tidak diaplikasikan oleh para pemimpin di daerah masing-masing.
.
Untuk itu, mari kita bersama-sama melakukan advokasi dengan baik dan benar pada wilayah kerja kita masing-masing. Yakinlah, sekecil apapun usaha yang kita lakukan untuk menciptakan kondisi kesehatan lingkungan yang sehat akan membuahkan hasil maksimal seiring usaha yang kita lakukan bersama masyarakat dan komponen profesi yang lain.
.
Salam Kesehatan Lingkungan.
Sehat lingkungan dan majulah Indonesia.
.
Arda Dinata
www.ArdaDinata.com

| www.ArdaDinata.com: | Share, Reference & Education |
| Peneliti, penulis, dan motivator penulisan di media massa |
BBM: C00447A8B
Telegram: ardadinata


BACA ARTIKEL LAINNYA:
Lebih baru Lebih lama